Lompat ke konten

6 Tips Memilih Vendor Katering Pernikahan ala Berkah

Catering merupakan bagian tak terpisahkan dalam sebuah acara pesta pernikahan. Peran catering sebagai penyambut para tamu yang datang memiliki makna besar agar dapat memberikan kesan dihati para tamu tentang rangkaian jamuan dan acara yang digelar. Banyak dari anda yang akan menikah sangat kebingungan untuk menentukan vendor catering yang pas dengan kebutuhan dan keinginan anda. tak jarang dari para calon mempelai dengan buget terbatas ingin juga menikmati jasa catering tentunya dengan harga yang terjangkau, enak, dan bagus.  Salah satu catering profesional yang menyediakan adalah Berkah Catering.

            Berkah Catering sendiri sangat terkenal dengan kualitas layanan dan cita rasa makanan yang  bagus, enak dan terjangkau, untuk cakupan pelayanan cukup luas dari Surabaya, Sidoarjo, Malang, Mojokerto, Gresik hingga Madura menjadikan Berkah Catering sebagai Catering terfavorit. Semuanya terjadi karena kepercayaan konsumen terhadap kinerja Berkah Catering. Agar anda tidak salah pilih dan kami sebagai salah satu pionir Jasa Wedding Catering Profesional Surabayakan memberikan tips bagi anda yang akan melaksanakan Pernikahan dan sedang kebingungan untuk mencari vendor Catering, tips dibawa ini bisa anda gunakan :

Tanggal dan Tempat
Tentukan Tanggal dan tempat acara yang akan digelar, sebelumnya pastikan bahwa catering yang akan anda gunakan dapat menghandle acara anda dan tidak memiliki jadwal acara yang padat agar menghindari performa pelayanan yang buruk dan acara pernikahan anda dapat berjalan dengan lancar. Jangan lupa untuk men DP  Catering tersebut untuk mengikat tanggal anda sehingga anda tidak perlu untuk menyesuaikan dengan jadwal vendor catering anda.

Survei
Jangan bosan untuk mensurvei vendor catering yang anda pilih, lihat komentar dan testimoni konsumennya, cari tahu juga tentang track recode dari vendor catering anda. hal tersebut perlu dilakukan untuk memastikan bahwa vendor yang anda pilih benar- benar memiliki kualitas terbaik.

Harga
Tanyakan list harga terbaru dari paketan makanan yang mau anda pilih, tujuannya agara anda dapat membandingkan dan merancang buget yang sesuai dengan kantong anda. tentunya tidak berlebihan dalam menentujan jumlah pax yang akan di ambil

Test Food
Datangi setiap event pameran wedding fair, cari vendor dengan promo test food, hal tersebut bisa anda manfaatkan untuk menilai rasa masakan dari vendor yang anda pilih.

Menu Andalan
Tanyakan juga menu andalan yang ada di vendor catering  yang anda pilih, menu andalan dapat anda gunakan sebagai menu special yang dapat menarik antusias para tamu untuk mencicipinya. Tentunta tidak hanya 1 menu, tanyakan semua menu andalannya sehingga banyak variasinya.

Promo dan Pembayaran
Terakir perhatikan sistem pembayaran yang dapat dilakukan di vendor catering tersebut. Jangan sampai anda harus membayar secara langsung semua total pembayaran. Biasanya sistem pembayaran adalah DP ( 10%) pembayaran ke-2 ( 70%)  dibayar paling lambat 1 bulan sebelum hari H , untuk pembayaran terakhir ( 20%) dapat dibayar setelah Hari H. Usahakan juga untuk mendapatkan promo menarik tentang sistem pembayaran sehingga anda lebih ringan dan acara pernikahan anda berjalan lancar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *